Beranda Daerah

Dishub Kota Kediri Antar Siswa Ke Sekolah Pakai Bus Gratis

Suksesi Nasional Kediri, – Untuk meningkatkan rasa kenyamanan kepada pengguna Bus pelajar dikota kediri yang menggunakan untuk berangkat dan pulang sekolah, Dinas Perhubungan Kota Kediri melakukan peninjauan operasional Bus secara langsung.

Kepala Dinas Perhubungan Kota Kediri, Didik Catur turut secara langsung ikut mengantar para siswa yang hendak pergi ke sekolah, Hal ini pihaknya lakukan sembari melakukan peninjauan operasional bus sekolah gratis tersebut.

“Kita berangkat kurang lebih pukul 05.30 WIB dari terminal Tamanan untuk menjemput anak-anak, dengan 3 armada bus dan 1 elf yang digunakan untuk mengantarkan anak-anak ke sekolah masing-masing,” Iya mas dimulai dari pukul 05.30 dari terminal Tamanan dan kita langsung menjemput anak-anak untuk diantar ketempat sekolah masing-masing”, ujar Didik.

Baca Juga :  Pemdes Klampis Manfaatkan DD Tahap 1 Pembangunan TPT Ketahanan Pangan

Didik menambahkan, kegiatan ini merupakan langkah dalam upaya untuk meninjau langsung operasional bus sekolah gratis yang sebelumnya sempat vakum karena pandemi. “Dan sekaligus ingin memastikan program pemerintah Kota Kediri ini berjalan dengan baik dan bagaimana respon dari anak-anak langsung Sehingga kedepan kita bisa mengetahui sejauh mana apa yang diharapkan oleh Pengguna layanan isa dibenahi.

Selama perjalanan menjemput dan mengantar para siswa ke sekolah masing-masing, Didik berdialog dengan para siswa dengan ramah serta berinteraksi dan merespon segala masukan dari anak-anak.

“Mayoritas mereka mengaku sangat menikmati fasilitas bus sekolah gratis ini namun ada juga yang mengusulkan penambahan fasilitas seperti jaringan internet di bus, televisi, dan semacamnya,” ungkapnya.

Baca Juga :  2023 Kasus Stunting Menurun. DBD Patut Diwaspadai

Tidak lupa didalam Bus Didik Catur memberikan edukasi kepada para siswa tentang pentingnya mematuhi rambu-rambu lalu lintas, ketaatan dalam berkendara dan kepatuhan untuk melakukan protokol kesehatan serta upaya untuk mengurangi polusi udara sehingga kedisiplinan dallam berkendara bisa terwujud dengan baik.

Melalui kegiatan ini selain memberikan perhatian kepada para siswa kita juga memberikan edukasi dengan benar,salah satunya dalam ketepatan waktu dan pentingnya menjaga kedisiplinan waktu serta tanggung jawab sehingga anak-anak yang menggunakan bus sekolah bisa tepat waktu,tutup didik. (sid)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini