Suksesi Nasional Tulungagung – Beredar nya oksigen palsu diwilayah Hukum Polres Tulungagung, mendapat perhatian serius dari pihak kepolisian. Hal tersebut disampaikan Kapolres Tulungagung, AKBP. Handono Subiakto, melalui Kasatreskrim Polres Tulungagung, AKP. Christian Kosasih kepada wartawan Kamis, (22/7/2021) sore.
AKP Chistian mengatakan bahwa, pihaknya masih melakukan penyelidikan terkait beredarnya tabung oksigen palsu di Kabupaten Tulungagung.
“Nanti kami bakal sidak ke tempat-tempat penjualan oksigen. Kita pastikan bahwa tabung oksigen tersebut tidak digunakan untuk manusia, melainkan untuk hewan, dan untuk proses tindak lanjutnya, kami masih melakukan penyelidikan,” ungkap perwira ramah ini.
Di tambahkan olehnya bahwa, saat ini pihaknya telah mendapatkan barang bukti 2 buah tabung oksigen yang diduga palsu. Guna memastikan keasliannya saat ini masih di lakukan penyelidikan di Laboratorium di daerah Gresik.
” Sementara ini, pihak kepolisian melakukan penyelidikan ke Laboratorium di daerah Gresik. Untuk antisipasi kedepannya, tempat tempat penjualan oksigen, kita lakukan operasi atau sidak,” tutupnya. (Gus)