Suksesi Nasional Magetan – Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) dan Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Kabupaten Magetan TA 2022 berlangsung di Ruang Jamu Pendopo Surya Graha Magetan Jawa Timur.
Acara yang di selenggarakan oleh Bappeda Litbang pada hari selasa 23 maret 2021 berjalan dengan lancar dan menerapkan prokes di lakukan secara virtual.
Musyawarah tersebut dibuka langsung oleh Bupati Magetan Suprawoto didampingi Wakil Bupati Magetan, Sekda Kabupaten Magetan, Ketua DPRD Magetan, dan dihadiri Plt Bakorwil 1 Madiun, Forkopimda Magetan, dan sejumlah tamu undangan.
Dalam Musrenbang Penyusunan RKPD Kabupaten Magetan Tahun 2022 ini membahas penyelarasan program dan perencanaan pembangunan daerah, dan penajaman rencana kegiatan RKPD Tahun 2022.
Bupati Suprawoto mengatakan, berbagai program unggulan Kabupaten Magetan Tahun 2022 mengarah kepada kebijakan pembangunan yang berkelanjutan. Dengan direncanakan terlebih dahulu, agar lebih fleksibel terhadap perubahan dan tentunya pandemi tidak berdampak terlalu dalam pada ekonomi.
Persoalan kita adalah angka kemiskinan yang harus jadi perhatian kita bersama. Mari kita lakukan program padat karya untuk pemerataan, infrastruktur harus melebihi mandatori kita. Sementara kuda penarik kita adalah sektor wisata,” ujarnya.
Pada kesempatan yang sama Bupati Suprawoto juga berharap dengan adanya musyawarah secara terbuka dan transparan seperti ini masyarakat bisa melihat peluang yang bisa ditangkap ketika menyampaikan program kerja tahun 2022.
Pemerintah Kabupaten Magetan akan berusaha meningkatkan indek pembangunan manusia melalui Kesehatan, dengan membangun Rumah Sakit dr, Sayidiman dari tipe C ke tipe B sehingga mayarakat Magetan tidak harus dirujuk ke rumah sakit yang memiliki fasilitas lebih memenuhi.
Selanjutnya dalam bidang Olah Raga, akan mendorong masyarakat (atlet asal Magetan) untuk bisa go internasional, seperti halnya pembalap asal Magetan Mario yang sudah go internasional.
Untuk Pengembangan perkotaan akan di bangun Gedung literasi dan Pengembangan Smart City dengan di bangun internet gratis di tempat-tempat umum diwilayah Kabupaten Magetan.” pungkasnya (mar/kominfo)