Suksesi Nasional, Surabaya – Polsek Tambaksari Surabaya intens melakukan Patroli rutin dalam rangka menjaga Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas) yang aman dan kondusif diwilayahnya.
Kali ini, menyasar pemukiman penduduk, salah satunya sebuah Villa Kalikepiting Surabaya. Disitu, petugas memberikan edukasi dan himbauan Kamtibmas kepada warga setempat.
Kapolsek Tambaksari Kompol Arie Bayuaji memyampaikan, giat patroli sangat penting dan cukup efektif kerena bisa bertatap muka langsung dengan warga.
Sehingga, kita bisa menggali informasi -informasi yang berkembang di lingkungan masyarakat terkait situasi Kamtibmas,” jelas Kompol Arie Bayuaji kepada wartawan Jum’at (10/02/2023).
Dalam kegiatan itu, kata Arie, kami juga memberikan himbauan kepada masyarakat khususnya para orang tua agar menjaga anak-anak supaya mengisi waktu luang dengan kegiatan positif.
Mari kita jaga dan awasi putra putir kita, terutama yang masih berstatus pelajar agar tidak terpengaruh kelompok Gangster dan aksi balap liar,” pesan Kompol Arie.
Mantan Kapolsek Semampir Surabaya juga mengajak warga masyarakat untuk membantu Polri dalam menciptakan Kamtibmas terutama dilingkunganya masing – masing.
Kegiatan patroli rutin dipemukiman penduduk yang dilakukan anggota Polsek Tambaksari bertujuan untuk memberikan rasa aman dan nyaman terhadap warga masyarakat.
Disamping itu juga, dengan kehadiran Polri di tengah -tengah masyarakat diharapkan dapat meminimalisir aksi tindak kriminalitas, terutama 3C ( curas, curat dan curanmor) ,” ungkapnya. (rus)