Suksesi Nasional, KEDIRI – Datangnya bulan suci Ramadan dan penyelenggaraan buka puasa bersama (bukber) menjadi momentum untuk ajang silaturahim antar karyawan.
Hal ini pun dilakukan oleh Jujungnet Kediri yang menyambut Ramadan bertajuk “Jalin Komunikasi Membangun Junjungnet Lebih Kedepan” di Bumi Panji Resto Selopanggung Kab Kediri, Jumat (29/03/2024) malam.

Diketahui, bahwa Internet merupakan salah satu kebutuhan utama bagi masyarakat global. Saat ini Jujungnet salah satu provider nasional ynag ada di Kediri mengembangkan bentuk layanan sambungan internet yang sepenuhnya dapat disesuaikan dengan kebutuhan pengguna. Dengan layanan koneksi internet yang dapat disesuaikan menjadikan Jujungnet sebagai internet service provider terbaik di Kediri dan daerah disekitarnya.
Seiring dengan perkembangan jaman yang semakin pesat kebutuhan akan layanan akses internet juga semakin bertambah, bisnis warung internet dan game center pun terus bermunculan.
Untuk itu Jujungnet hadir ditengah kebutuhan masyarakat dengan menawarkan paket-paket yang dapat membantu anda untuk menjalankan Investasi bisnis warung internet dan game center yang dapat bersaing dengan kompetitor yang lain.
Teguh Junanto SPV area Kediri ditengah buka bersama dengan seluruh tim yang ada di Kediri menyampaikan, agenda bukber ini selain untuk mempererat tali silaturakim, juga menjalin komunikasi antar bidang di Jujung Kediri.
“Sehinggga kami bisa saling membantu dan bahu membahu antar karyawan supaya terjalin komunikasi yamg baik untuk mengembangkan Jujungnet di Kediri,” ucapnya.
Tak hanya itu, masih kata Teguh, buka puasa bersama menjadi momentum mempererat solidaritas antar pegawai. Sehingga mereka tidak hanya dekat sebagai rekan kerja, tapi seperti keluarga.
Teguh juga menambahkan, bahwa
Sebagai provider Nasiaonal yang ada di Kediri Jujungnet akan memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat.
Di sisi lain, pihaknya juga mengklaim bahwa jujungnet mengalami pertumbuhan positif dari semua sisi. Salah satunya adalah pertumbuhan pelanggan baru yang terus meningkat hingga awal tahun 2024.(fan)