Suksesi Nasional Sumenep.
Curah hujan dibarengi angin kencang yang terjadi di berbagai daerah Kaupaten Sumenep dan Daerah Kabupaten Pamekasan banyak menyebabkan terjadinya bencana Alam seperti banjir,puting beliung,laka laut dan Tanah longsor.
Seperti halnya bencana terjadi hari selasa malam rabu tanggal 24 Februari sekitar 00.30 dini hari tadi di daearah Desa Bindang dusun Jepun Kecamatan Pasean Kabupaten Pamekasan terjadi Tanah Longsor tepatnya di Pompes ANNIDHONIYAH Asuhan KH.MUHAIDI.
Ketika curah hujan deras yang disertai angin keras menyebabkan longsornya tanah terjal yang berada disamping bangunan penginapan santriwati yang dihuni sekitar 47 orang santriwati.
Adapaun korban dari bencana tanah longsor tersebut ialah.
Korban Jiwa :
1.RUBIATUL ADHAIA (prempuan). 14 tahun berasal dari Ds.Poreh Kecamatan Karang Penang Sampang.
2.SITI KHOMARIYAH (perempuan) 16 tahun berasal dari Kecamatan Sumber Jambi Jember.
Korban Patah Tulang.
1.NURUL KHOMARIYAH (perempuan) 15 tahun berasal dari Ds.Gunung Malang Kecamatan Sumber Jambi Kab Jember.
Korban yang belum bisa di Evakuasi (tertimbun tanah)
1.SANTI.(perempuan) 14 tahun berasal dari Ds.Dukuh Muncek Kec.Suko Ramli Kab.Jember.
2.NUR AZIZAH (perempuan) 13 tahun berasal dari Ds.Dukuh Muncek Kec. Sukoh Ramli Kab.Jember.
3.NABILA, (perempuan) 12 tahun.berasal dari Ds.Sempong Barat Kec.Pasongsongan Kab.Sumenep.
Situasi dilokasi saat ini masih terkendala oleh hujan yang cukup deras sehingga tahap evakuasi pencarian korban tertimbun tanah mengalami hambatan serius,kendati demikian para masyarakat dan Tim khusus dari Instansi terkait tetap berusaha semaksimal mungkin melalukan pencarian para korban bencana tanah longsor tersebut. (DUK/ANG)