Suksesi Nasional, Sumenep – Pelaksanaan pembelajaran Jarak Jauh (PJJ) kembali diterapkan bagi seluruh sekolah di semua tingkatan di Kabupaten Sumenep khususnya untuk wilayah zona merah. Sejumlah sekolah khususnya bagi para guru agar siswanya tetap melaksanakan kegiatan pembelajaran dengan PJJ sesuai ketentuan yang ada.
Kepala Bidang (Kabid) Pendidikan Dasar Dinas Pendidikan Kabupaten Sumenep, H. Abdul Kadir, mengungkapkan, ditengah pandemi saat ini, pihaknya berharap para guru dan siswa untuk terus melaksanakan pembelajaran, khususnya dengan PJJ agar kegiatan belajar mengajar tetap berjalan dengan baik.
” Para guru dan siswa diharapkan tetap memiliki semangat untuk melaksanakan kegiatan PJJ sebagaimana mestinya agar kwalitas pendidikan di Sumenep bisa tetap terjaga.”ungkap Kadir, Rabu (21/01/2021).
Menurutnya, disamping semangat para guru dan siswa dalam melaksanakan kegiatan belajar mengajar (KBM) diharapkan pula semangat orang tua untuk terus mendampingi putra putrinya saat belajar juga perlu dipertahankan.
Yang jelas, tegas Kadir, prinsip pembelajaran saat ini harus tetap mengedepankan kesehatan bersama. Karena itu pelaksanaan PJJ ini menjadi salah satu solusi pembelajaran, agar guru tetap bisa mengajar dan siswa tetap bisa menerima pelajaran.
” Kita juga berharap pandemi ini segera berakhir sehingga kondisi pembelajaran bisa dilaksanakan seperti semula.” pungkasnya.(ren/ ang)