Suksesi Nasional Magetan- Telah berlangsung Vaksinasi tahap dua dosis ke dua untuk usia diatas 59 tahun dan ASN dilingkup Setda Magetan. Acara yang digelar sejak pukul 09.00 WIB berlangsung Gedung Ki Maget I Pemkab Magetan Jawa Timur, Senin (15/03/2021)
Pada giat suntiksn Vaksin tahap kedua ini dikuti Bupati Magetan, Wakil Bupati Magetan, Asisten dan Kepala OPD, dilakukan serentak terutama bagi yang berusia diatas 59 tahun.
Bupati Magetan Suprawoto berharap, agar masyarakat tidak takut untuk melakukan vaksinasi pada waktu yang telah ditentukan. Untuk Kabupaten Magetan sudah mulai dilaksanakan vaksinasi yang diutamakan pada pelayanan publik dan yang masuk kategori urgent.
“Kita juga mengikuti antrian dari pemerintah, dan pengirimannya juga tidak langsung banyak tetapi bertahap” jelas Suprawoto
Lebih lanjut Suprawoto menyampaikan jeda waktu vaksinasi dari tahap pertama selama empat minggu. “Hari ini dilakukan vaksin kedua mudah – mudahan imun saya dan semua warga semakin baik, dan terbukti saya rutin vaksin flu. Setiap tahun tidak pernah terkena flu, jadi dapat diambil kesimpulan bahwa vaksin ini sangat membantu untuk mencegah covid-19” pungkasnya.
Dari informasi yang dihimpun media ini mencatat bahwa selain Vaksinasi untuk pejabat Pemkab Magetan, juga dikuti lingkup Setda dan seluruh bidang dilingkup sekretariat Pemkab Magetan.
Sementara untuk hari ini dilaksanakan vaksinasi tahap dua dengan jumlah peserata sebanyak 195 orang. Adapun lanjutan vaksinasi tahap dua tersebut sebelum dilaksanakan vaksinasi. Para peserta diinterview oleh tenaga medis mengenai efek samping apa yang dirasakan pada vaksin tahap awal.
Jika tidak ada reaksi dan beberapa persyaratan medis terpenuhi barulah peserta dapat melanjutkan vaksinasi tahap kedua. (sur/ mar)