Suksesi Nasional, Surabaya – Polisi mengamankan dua remaja dibawah jembatan layang (Fly Over) jalan Pasar Kembang Surabaya Minggu 04 Desember 2022 pukul 03:30 dini hari.
Kedua pemuda tersebut diamankan dan dibawa ke Mapolsek Tegalsari Surabaya lantaran kedapatan membawa senjata tajam (sajam) jenis golok.
Mereka adalah A Y (17) warga Jalan Kendungrejo Surabaya dan AT (19) warga Jalan Bandarejo Kec. Benowo Surabaya.
Penangkapan kedua pemuda itu, bermula saat team opsnal Reskrim Polsek Tegalsari melaksanakan patroli hunting atau cipta kondisi untuk mengantisipasi Gangster yang meresahkan warga Kota Surabaya.
Saat melintas dijalan Pasar Kembang, tepatnya dibawah jembatan layang (Fly over), ada dua pemuda berboncengan gerak- geriknya mencurigakan.
Petugas lantas mengejar kemudian menghentikan laju motor yang dikendarai oleh kedua tersangka.
Pada saat dilakukan pemeriksaan dan penggeledahan, ditemukan 1 buah senjata tajam jenis golok diselipkan dibalik jaket milik salah satu pelaku.
Ketika diinterogasi, kedua remaja itu ternyata adalah anggota perguruan Pencak Silat Pagar Nusa,” jelas Kanit Reskrim Polsek Tegalsari AKP Marji Wibowo kepada awak media Minggu (04/12/2022).
Selanjutnya, kata Marji, para pelaku dan barang bukti (BB)1 buah golok dan 1 buah handphone diamankan ke Mapolsek Tegalsari Surabaya untuk proses hukum lebih lanjut.
Untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya, para tersangka akan dijerat pasal 2 ayat (1)UU darurat nomor 12 tahun 1951,” tegas Marji.(rus)