Beranda Headline

Ratusan Pelajar Kediri Raya Ikuti Trial Tes Swimkids Series 3

Suksesi Nasional, Kediri – Dalam rangka memperingati Hari Anak Nasional ( HAN) 200 Pelajar diwilayah Kediri raya mengikuti tes trial swimkids series 3 yang digelar di kolam renang Dawung pada Minggu, 11 September 2022.

Pencarian bakat Trial Tes SwimKids dengan 380 piagam ini terdiri dari anak usia dini (PAUD) sampai usia SMA kelas 1 ini berasal dari berbagai sekolahan se Kediri Raya yang diprakarsai enam klub renang ternama di Kediri.

Acara tersebut yang didukung penuh oleh Wali kota Kediri, Dinas Kebudayaan, Pariwisata, Pemuda dan Olahraga, Dinas Pendidikan Kota Kediri, Kepala Badan Koordinator Daerah FKBN Kediri Raya dan Persatuan Renang Seluruh Indonesia (PRSI) Kota Kediri.

Wali kota Kediri Abdullah Abu Bakar beserta Bunda Fe dan keluarga turut serta hadir di acara Trial Tes Swimkids dan mengapreasi gelaran tersebut dengan banyaknya peserta dan orangtua yang ikut mendampingi putra putrinya, “Putri saya ikut perlombaan Mas, biar berani tampil di kejuaraan jadi saya ikut mengantar“.

Baca Juga :  Lagi, Satres Narkoba Polres Tanjung Perak Tangkap Dua Penikmat Sabu

Sementara Kepala Dinas Kebudayaan, Pariwisata, Pemuda dan Olahraga Kota Kediri Zachrie Ahmad S. SOS M. M memberikan apreasi penuh atas terselenggaranya Trial Tes Swimkids dengan jumlah dan ramainya peserta yang ikut.

” Ini luar biasa evennya, dan harus dibuat agenda rutinan untuk mencari bibit calon atlet yang bisa mengharumkan nama Kota Kediri menjadi atlet renang tingkat nasional semua dari sini, membangkitkan rasa percaya diri”, urai Zachrie.

Ditempat yang sama, Drs. H. Siswanto SPd. Selaku Kepala Dinas Pendidikan Kota Kediri menyampaikan, perlombaan renang ini menjadi ajang mencari bakat atlet renang yang handal dari Kota Kediri ” Anak-anakku jadilah Atlit Renang Nasional yang berprestasi,dengan cara Rajin berlatih dan jangan lupa belajar,kami ucapkan selamat dan sukses lancar acaranya”.

Baca Juga :  Ir Endro Hermono MBA , Calon Anggota DPR RI Nomor Urut 2 -2024 - Tomi Ghandi Sasongko - Calon Anggota DPRD Jatim Nomor Urut 7 - 2024

Akhir Kristiono AMd. SH. selaku Kepala Badan Koordinator Daerah FKBN Kediri Raya mengatakan Swimkids Series 3 ini diikuti peserta yang belum pernah punya prestasi sehingga akan memberi kesempatan untuk membangkitkan kepercayaan diri untuk tampil berani bersaing menjadi yang terbaik. Semoga kelak dengan ajang seperti ini akan muncul atlet renang terbaik yang mengharumkan nama bangsa dan negara.”

Ketua Panitia I Septyaning Lusianti SPd. MPd dan Imam Sugeng, M.Pd. selaku Ketua Panitia II Event Trial Tes Swimkids Series 3 mengucapkan banyak terima kasih kepada Pemerintah Kota Kediri, PRSI Kota Kediri, peserta, orangtua, Pelatih Klub, para sponsor, semua Kru panitia yang telah mensupport tenaga, waktu dan pikiran ” hingga kegiatan ini berjalan dengan lancar.

Baca Juga :  HUT Bhayangkara ke - 75, Polda Jatim Gelar Upacara Virtual Pembinaan Tradisi Polri

Untuk diketahui jumlah peserta yang mengikuti ajang ini sebanyak 169 anak dengan 66 nomor lomba, berikut perolehan medali terbanyak :

Sebagai Juara Umum diraih Klub Putra Arwana,Juara 1 Klub Putra Arwana, Juara 2 Klub Lion, Juara 3 Klub Excellent Swim Course. Sedangkan Juara Harapan 1 diraih Klub Pari Kesit,Juara Harapan 2 Klub Rookei dan Juara Harapan 3 dari klub Esc.

Beberapa wali atlet Excellent Swim Coure menyatakan selalu antusias dengan event Swimkids ini, mulai series 1 sampai series 3 dan series berikutnya karena melatih mental agar percaya diri serta melatih mental menjadi seorang pemenang sehingga semakin semangat berlatih.(sid)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini