Suksesi Nasional- Surabaya- Apartemen Tanrise Property yang berlokasi di Jalan Panjang Jiwo Surabaya Jawa Timur kembali membuka Unit terbaru Kyo Society Minggu (08/11/2020).
Perusahaan yang bergerak dibidang properti ini mengundang beberapa agent properti ternama di indonesia diantaranya, Xavier Marks Tjandra Nyoto, Xavier Marks Tjandra Patos, Brighton Group, DB Real Estate Indonesia serta Galaxy CBD.
Mereka akan bekerja sama untuk memasarkan unit terbaru milik Kyo Society kepada masyarakat indonesia.
Para pengusaha ini akan melakukan pemasaran unit tahap pertama seperti pada tahun 2019 lalu. Diharapkan dengan Launching ini, masyarakat semakin dekat dan lebih mengenal Apartemen Kyo Society.
Saat ini Tanrise Property terus berusaha untuk memberikan kwalitas dan mutu yang terbaik kepada masyarakat dan juga kepada stake holder
Tanrise Property telah sukses membangun dan mengembangkan usahanya sejak beberapa tahun terakhir di Indonesia. Kali ini kembali meluncurkan unit tebaru yaitu Kyo Society merupakan hunian dengan konsep Jepang dan mengutamakan kehidupan berkomunitas sesama penghuninya.
Apartemen ini terinspirasi konsep hidup modern ala Jepang juga dipadukan dengan fungsi kehidupan yang nyaman. Saat pembukaan awal, Kyo Society telah terjual sebanyak 80 unit hanya dalam waktu 3 jam.
Pada kesempatan kali ini, Kyo Socity kembali melaksanakan virtual launching untuk kali kedua unit terbarunya yaitu Ikkou (Grand Studio) dan Rofuto (Loft)
Kyo Society sendiri menyediakan 45 fasilitas untuk membantu penghuninya menjalani hidup yang lebih nyaman. Kyo Society berada dilokasi yang strategis dikelilingi berbagai Landmark seperti, Universitas Surabaya (Ubaya), Rumah Sakit, Sekolah dan perpaduan kawasan komersial dan industri.
Selain hunian, Kyo Society juga menawarkan kawasan komersial dan siap dipasarkan dan menawarkan keseimbangan Work -Life Balance juga memberikan valuasi yang lebih ke calon penghuni dan investor.
Direktur Utama Tanrise Property, Belinda Tanoko mengatakan, ini adalah bukti komitmen dan inovasi terutama dalam menjawab kebutuhan masyarakat yang diinginkan dan tetap memperhatikan aspek kenyamanan dan kesehatan penghuninya terutama di masa pandemi saat ini.
Setelah antusiasme pada peluncuran tahap awal dan Ground Breking kepercayaan masyarakat terhadap Kyo Society terus meningkat,” terang Belinda.
Belinda menambahkan, Unit terbaru yang diluncurkan Rofuto dan Ikkou menjajikan konsep baru yang lebih segar juga unik, sesuai dengan kebutuhan pasar terutama para kaum melenial.
Unit Rofuto dengan konsep 2 lantai mengutamakan kenyamanan penghuninya, kelegaan juga kebebasan karena bisa menjadikan tempat bekerja, dan berbisnis maupun istirahat yang lebih leluasa.
Konsep Rofuto menjadikan tempat ” work, play, and living” dan sangat cocok bagi entrepreneur, privasi maupun produktivitas terjamin.
Unit Ikkou sendiri merupakan Grand Studio terbaru dan memiliki ruang tamu yang luas dan serba guna dengan desain sentuhan yang dinamis, sesuai dengan kebutuhan hunian sendiri juga bersama keluarga .
Bagi anda yang ingin berbisnis kost atau sewa sangat terpenuhi dengan harga yang sangat terjangkau dan juga pembayaran yang ringan dan cocok bagi masyarakat siapa pun,” ujar Belinda. (Sri)