Suksesi Nasional Nganjuk –Setelah ditunggu cukup lama oleh masyarakat akhirnya proyek Pembangunan Jembatan di Desa Mojoduwur Kecamatan Ngetos sudah selesai. Dan Plt Bupati Nganjuk Marhaen Djumadi berkenan meresmikannya. Kegembiraan masyarakat ini di wujudkan dengan menggelar tasyakuran dan doa bersama, jumat (30/12/2022).
Acara doa bersama dalam rangka peresmian jembatan baru oleh Plt. Bupati Nganjuk Marhaen Djumadi dihadiri jajaran Forkopimcam Ngetos, para Kades Kec Ngetos, Kadis PUPR Nganjuk Gunawan Widagdo dan jajarannya.
Plt. Bupati Nganjuk yang akrab disapa Kang Marhaen ini dalam sambutannya mengucapkan selamat dan sukses untuk semua warga Kecamatan Ngetos, khususnya Desa Mojoduwur, atas diresmikannya jembatan yang baru selesai di bangun ini, dan harapannya semoga barokah.
Kang Marhaen juga menjelaskan, bahwa ini tak hanya meresmikan jembatan, tapi juga meresmikan jalan.
Masyarakat desa Mojoduwur ini patut merasa bangga dan gembira karena mulai hari ini Jembatan Mojoduwur sudah secara resmi di buka. Kita tahu bahwa jembatan ini sudah sangat lama belum mendapat perbaikan. Begitu juga dengan akses jalan banyak yang rusak. Ini tentunya menyulitkan akses transportasi untuk kesehatan, pendidikan dan perekonomian yang layak bagi masyarakat.
Namun setelah bencana covid 19 berlalu maka di tahun 2022 pemda Nganjuk menggenjot pembangunan di segala bidang untuk mempercepat pemulihan ekonomi masyarakat dan mewujudkan Nganjuk Bangkit.
Dan salah satunya adalah memperbaiki Jembatan Mojoduwur dirancang lebih bagus dan lebih kuat untuk kelancaran dan kenyamanan masyarakat.
Jalan jalan di Mojoduwur yang dulu rusak, diperbaiki walau belum menjangkau 100 persen jalan yang ada disini tapi sekarang jalan yang diperbaiki sudah halus ibaratnya seperti pipinya syahrini, jelas Kang Marhaen yang disambut tawa yang hadir.
” Nganjuk sudah menyelesaikan 94 % pembangunan jalan, dan kurang 6 % yaitu sepanjang kurang lebih 70 sampai 80 Km, diirencanakan akan selesai Tahun Depan, 2023. Demikian juga dengan pembangunan Jembatan sudah banyak. Mari kita syukuri dan doakan semoga yang sudah dibangun ini membawa manfaat dan kebaikan di masyarakat” pungkas Kang Marhaen
Camat Ngetos dalam kesempatannya mengucapkan terimakasih kepada Bapak Bupati, atas pembangunan dan hingga diresmikannya jembatan di Mojoduwur, juga perbaikan jalan dan Puskesmas Mojoduwur. Ini adalah salah satu bukti bentuk komitmen untuk mewujudkan Nganjuk Bangkit, ujar Camat Ngetos.
Sepintas info, Jembatan Mojoduwur ini adalah akses yang menghubungkan beberapa Desa. Seperti Mojoduwur, Suru dan Blongko. Dibangun dengan dana APBD Kabupaten Nganjuk Tahun 2022. Pembangunannya dikerjakan CV Arkananta oleh CV. Arkananta.
Sebelum acara selesai ada permintaan masyarakat yang diajukan kepada Plt Bupati Nganjuk. Yaitu agar pembangunan jalan yang sudah sampai didusun Jatisari Mojoduwur bisa di lanjutkan hingga ujung desa yakni jalan di dusun Sanan yang berbatasan dengan Desa Suru.
Menanggapi permintaan warga Mojoduwur, Plt Bupati Nganjuk langsung menyampaikan kepada Dinas terkait untuk menidak lanjutinya. (rmb)