Suksesi Nasional, Surabaya – Kapolres Pelabuhan Tanjung Perak AKBP Ganis Setyaningrum berikan himbauan kepada para pedagang di sekitar Jembatan Suramadu. Para pedagang di minta agar tidak melakukan aktivitas diatas pukul 20.00 wib.
Dalam giat patroli dialogis jelang pergantian tahun , Kapolres juga memberikan masker kepada warga agar tidak tertular virus Covid -19.
Usai memberikan imbauan kepada masyarakat, rombongan bergerak menuju ke tempat wisata Ken Park Pantai Ria Kenjeran Surabaya.
Di sana, mereka melakukan sosialisasi mendatangi satu persatu warga dan para pedagang agar tidak melakukan aktivitas di atas jam 20:00 Wib.
AKBP Ganis juga mengingatkan masyarakat agar selalu mematuhi protokol Kesehatan (Prokes) dengan memakai masker, menjaga jarak dan rajin cuci tangan untuk mencegah penyebaran Covid -19.
Berdasarkan Maklumat Kapolri, pada malam pergantian tahun, masyarakat diminta tidak melakukan ativitas yang dapat menimbulkan kerumunan.
Mari kita ciptakan suasana malam tahun baru 2021 dirumah saja, ini demi keselamatan kita bersama keluarga dan orang lain ,” pintanya. (**)