Suksesi Nasional, Tanah Bumbu – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tanah Bumbu (Tanbu) dan Badan Pusat Statistik Tanah Bumbu menandatangani Memorandum of Understanding (MoU) Kerjsama dan Koordinasi dan dan Informasi Statistik Sektoral di Kabupaten Tanah Bumbu.
Bupati Tanah Bumbu dr.H.M Zairullah Azhar melakukan penandatanganan MoU dimaksud, kemudian disusul oleh Kepala BPS Tanah Bumbu Rudy Nooryadi . kegiatan tersebut bertempat di Ruang Bupati Tahah Bumbu, Gunung Tinggi, Rabu (28/04/2021).
Turut menyaksikan Kepala Dinas Kominfo Kabupaten Tanah Bumbu Ardiansyah, S.Sos dan Kasi dan Staf Bidang Stastistik dan Persandian Diskominfo serta Staf dari BPS Tanah Bumbu
Bupati Tanah Bumbu dr.H.M Zairullah Azhar memberikan apreasiasi kepada jajaran Dinas Kominfo dan BPS Tanah Bumbu, yang telah menempuh langkah maju dengan memprakarsai lahirnya MoU di bidang statistik ini.
Zairullah berharap semoga semua kesepakatan tersebut dapat dilaksanakan dengan sebaik-baiknya, sehingga Tanah Bumbu memiliki data base yang paralel antara data BPS dengan data Pemkab Tanah Bumbu.
Kepala Badan Pusat Statistik Tanah Bumbu, Rudy Nooryadi, menjelaskan, perjanjian kerjasama ini dimaksudkan untuk mensinergikan sumber daya yang dimiliki oleh masing-masing pihak dalam melakukan pengumpulan dan pengolahan data.
Dengan adanya sinergisitas itu, diharapkan terwujud ketersediaan data dan informasi/statistik yang lengkap, akurat dan berkesinambngan dalam upaya mewujudkan data statistik Tanah Bumbu yang akurat.
Lebih lanjut, Rudy Nooryadi menuturkan bahwa ruang lingkup perjanjian atau MoU meliputi pengumpulan, pengolahan dan desiminasi data serta informasi statistik. Selanjutnya, kedua belah pihak juga menyepakati untuk melakukan pembinaan statistik sektoral dalam rangka mewujudkan harmonisasi dan sinergitas data yang berkualitas.
“Dalam MoU itu juga menjelaskan pembagian tugas, kalau BPS lebih dominan pada data dasar sedangkan Dinas Kominfo terlebih pada data sektoral. Namun demikian, kita tetap komitmen untuk bersinergi dalam mengolah dan menganalisis data,” ungkapnya. (Adi/Rel/Rid)