Beranda Dunia

Ledakan Dahsyat Beirut Bentuk Kawah Selebar 124 Meter

Lebih Panjang Dari Lapangan Sepak Bola’

Suksesi Nasional, Beirut – Dahsyatnya ledakan di Pelabuhan Beirut, Lebanon pada Selasa (4/8) pukul 18.02 waktu setempat dapat diukur dari betapa lebarnya sebuah kawah yang muncul setelah peristiwa tersebut terjadi.

Berdasarkan gambar yang diambil dari citra satelit Planet Labs yang dianalisis CNN, diameter kawah yang terbentuk dari ledakan tampak berukuran sekitar 124 meter. Artinya, lebih panjang dari lapangan sepak bola.

Adapun analisis CNN dilakukan dengan perangkat lunak geospasial untuk mengukur citra satelit dari lokasi ledakan, dengan penilaian dalam jarak 10 meter.

Sementara itu, perusahaan Rusia, Roscosmos, juga membagikan foto satelit Pelabuhan Beirut sebelum dan sesudah ledakan. Di sana tampak terlihat banyak bangunan rata dengan tanah.

Baca Juga :  DPMD Tanbu Kerja Sama Dengan Sejumlah Perusahaan, Gelar Pelatihan Menajemen BUMdes

Satelit yang mengambil foto-foto tersebut adalah Canopus-B Rusia, yang dikembangkan oleh Institut Penelitian Elektromekanik All-Russia (NPP VNIIEM), dan dirancang untuk penginderaan jauh Bumi, melansir Sputnik.

Menteri Kesehatan Lebanon Hamad Hassan menyebut, korban tewas akibat ledakan hingga saat ini sudah mencapai 135 orang, sementara sekitar 5.000 lainnya menderita luka-luka.

Gubernur Beirut, Marwan Abboud mengatakan, ledakan dahsyat yang diyakini disebabkan oleh amonium nitrat tersebut telah merusak lebih dari setengah bangunan ibukota dengan sekitar 300 ribu orang kehilangan tempat tinggal.

Dari laporan awal, sebanyak 2.750 ton amonium nitrat yang merupakan barang hasil sitaan menjadi sumber ledakan. Bahan peledak tersebut diketahui disita dari kapal milik warga Rusia pada 2014.

Baca Juga :  Kecamatan Kartoharjo,Dalam Rangka Penyusunan RKPD Kabupaten Magetan Tahun 2024 Menggelar Musrenbang

Sejak 2015, ribuan ton amonium nitrat tersebut sudah disimpan di gudang no. 12 Pelabuhan Beirut. Pemicu ledakan sendiri adalah kebakaran yang terjadi di sekitar gudang. (Net)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini